Friday, December 2, 2016

Management Process

# Konsep Management Process
  Proses adalah sebuah program yang sedang dieksekusi. Program adalah kumpulan intruksi yang dimengerti sistem operasi. Sistem operasi bertanggung jawab atas aktivitas yang berkaitan dengan management process.

  • Membuat dan menghapus proses pengguna dan sistem operasi. Sstem operasi bertugas mengalokasikan sumber daya yang dibutuhkan oleh sebuah proses dan kemudian mengambil sumber daya itu kembali setelah proses tersebut selesai agar dapat digunakan untuk proses lainnya.
  • Menunda atau melanjutkan proses. Sistem ooperasi akan mengatur proses apa yang harus dijalankan terlebih dahulu berdasarkan-berdasarkan prioritas dari proses-proses yang ada.
  • Menyediakan mekanisme untuk proses sinkronisasi. Sistem operasi akan mengatur jalannya beberapa proses yang dieksekusi bersamaan.
  • Menyediakan mekanisme untuk proses komunikasi. Sistem operasi menyediakan mekanisme agar beberapa proses dapat saling berinteraksi dan berkomunikasi (contohnya sebagai sumber daya proses).
  • Menyediakan mekanisme untuk penangan dealdock. Dealdock adalah suatu keadaan dimana sistem seperti terhenti kerena setiap proses memiliki sumber daya yang tidak bisa dibagi dan menunggu untuk mendapatkan sumber daya yang sedang dimiliki oleh proses lain.
a). Model Proses
Dua hal penting yang mendasari management proses sistem operasi yaitu :

  1. Multiprogramming. => Melakukan proses satu persatu secara bergantian dalam waktu yang sangat cepat atau bersamaan (hardware level).
  2. Pseudoparallelism. => Melakukan lebih dari satu pekerjaan dalam waktu yang bersamaan/pseudoparallelism (user level).
Dua hal diatas memunculkan beberapa jenis model proses yang dilakukan sistem operasi, yaitu :

  1. Proses serentak/concurrent process
  2. Proses serentak berpenggalan
  3. Proses berurutan
  4. Proses pararel
b). Hirarki dan Status Proses
Pemanggilan proses oleh proses lain disebut paralel. Umumnya proses diciptakan dan dihilangkan selama operasi berlangsung.
1. Create dan Destroy Process
   Sistem operasi yang mengandung konsep proses, harus menyediakan suatu cara untuk membuat (Create) proses dan menghilangkan (Destroy).
2. Fork Sistem Call
   Mekanisme untuk membuat (Create) proses yang identik dengan proses yang memanggilnya.
3. Proses Scheduler atau Penjadwalan Proses
   Digunakan untuk pengaturan eksekusi proses.

Sistem operasi memiliki 3 jenis keadaan atau status proses, yaitu :

  1. Running/kerja
  2. Blocked/terhenti
  3. Ready/siap
c). Implementasi Proses
Untuk mengimplementasi model proses, sistem operasi menggunakan suatu tabel atau array yang disebut tabel proses dengan 1 entry per-proses siap entri berisi tentang : Status proses, program counter, stack pointer, alokasi memory, status file, informasi schedulling atau penjadwalan informasi, dll dari status kerja ke status siap.

Perakitan Komputer

A. Deskripsi
    Perakitan komputer merupakan mata pelajaran yang membahas mulai dari perkembangan dari komputer yang ada di dunia mulai dari sebelum tahun 1940 dan sesudah tahun 1940.

B. Kegiatan Belajar
    Menjelaskan tentang aktivitas pembelajaran yang dilakukan siswa, meliputi mempelajari uraian  materi. Mengerjakan test formatif dan tugas atau eksperimen dari proses mengamati sampai menyusun laporan.

a. Perkembangan Teknologi Komputer Sebelum Tahun 1940
 Pada era sebelum tahun 1940 penggunaan alat bantu penghitung masih sangat sederhana dan manual.

~ Abacus
     Muncul sekitar 5000 tahun yang lalu di Asia kecil dan masih digunakan beberapa tempat hingga saat ini, dapat dianggap sebagai awal mula mesin komputasi. Alat ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan perhitungan menggunakan biji-bijian geser yabg diatur pada sebuah rak. Para pedagang di masa itu menggunakan Abacus untuk menghitung transaksi perdagangan seiring dengan munculnya pensil dan kertas terutama di Eropa, Abacus kehilangan popularitasnya.

~ Kalkulator Roda Numerik 1
     Setelah hampir 12 abad, muncul penemuan lain dalam hal mesin komputasi pada tahun 1642, Blaise Pascal (1623-1662) yang pada waktu itu berumur 18 tahun, menemukan apa yang ia sebut sebagai kalkulator roda numerik (numerical wheel calculator) untuk membantu ayahnya melakukan peritungan pajak. Alat ini merupakan alat penghitung bilangan berbasis sepuluh. Kelemahan alat ini adalah hanya terbatas untuk melakukan penjumlahan.

~ Kalkulator Roda Numerik 2
     Tahun 1994, seorang matematikawan dan filsuf Jerman, Gottfred Wilhem Von Leibriz (1646-1716) memperbaiki pascaline dengan membuat mesin yang dapat mengalikan sama seperti pendahulunya, alat mekanik ini bekerja dengan mengunakan roda-roda gerigi. Dengan mempelajari catatan dan gambar-gambar yang dibuat oleh pascal, Leibriz dapat menyempurnakan alatnya.

~ Kalkulator Mekanik
     Charles Xavier Thomas De Colmar menemukan mesin yang dapat melakukan empat fungsi aritmatik dasar. Kalkulator mekanik colmar, arithometer, mempresentasikan pendekatan yang lebih praktis dalam kalkulasi karenaalat tersebut dapat melakukan penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian. Dengan kemampuannya, arithometer banyak digunakan hingga Perang Dunia 1. Bersama-sama dengan pascal dan leibriz, colmar membantu membangun era komputasi mekanikal.

b. Penyajian Hasil Perakitan Komputer
1. Pengertian Beep Code BIOS
     Beep Code merupakan hasil dari tes awal hardwareyang dilakukan oleh BIOS komputer yang disebut Post-Power-On Self-test (Post) adalah test yang dilakukan oleh BIOS komputer pada waktu pertama kali menyala untuk memastikan semua perangkat keras berfungsi dengan benar dan memenuhi persyaratan minimum sistem sebelum memulai sisa proses booting.
Jika komputer berhasil melakukan POST akan mengeluarkan suara beep tunggal (beberapa produsen komputer BIOS mungkin berbunyi beep 2 kali) sebagai tanda komputer mulai menyala dengan normal. Namun, jika komputer gagal melakukan POST, komputer tidak berbunyi beep sama sekali, atau menghasilkan bunyi beep dengan kode tertuntu yang bisa memberitahu sumber masalah kepada pegguna komputer. Setiap komputer memiliki tampilan BIOS yang berbeda, tergantung jenis BIOS yang digunakan pada Motherboard kadang POST BIOS ini tidak muncul di layar, tetapi diganti logo merik komputer dengan Men-disable tampilan logo (dari dalam BIOS), maka POST BIOS akan tampil di layar.

2. Jenis Beep Code POST BIOS dan Artinya
     Bunyi beep kode pada setiap komputer berbeda-beda tergantung pabrikan komputer dan jenis BIOS yang di pakai. Produsen BIOS secara umum ada 4 produsen yaitu : AMI BIOS, AWARD BIOS, IBM BIOS, PHONIX BIOS.
Secara MAC BIOS untuk komputer produkssi Apple yang menggunakan sistem operasi machintos.
Berikut adalah Code Beep dan artinya dari AMI BIOS yang dapat terjadi. Namun, karena berbagai komputer yang berbeda menggunakan BIOS ini, beep code mungkin bervariasi.

  1.  1 bunyi beep pendek   : Dram refers failure.
  2.  2 bunyi beep pendek   : Parity circuit failure.
  3.  3 bunyi beep pendek   : Base Guk RAM Failure.
  4.  4 bunyi beep pendek   : System timer failure.
  5.  5 bunyi beep pendek   : Process failure.
  6.  6 bunyi beep pendek   : Keyboard controller Gate A2O error.
  7.  7 bunyi beep pendek   : Virtual mode exception error.
  8.  8 bunyi beep pendek   : Display memory read/writer test failure.
  9.  9 bunyi beep pendek   : ROM BIOS check Sum Failure.
  10.  10 bunyi beep pendek : CMOS Shutdown read/write error.
  11.  11 bunyi beep pendek : Chace memory error.
  12.  1 bunyi beep panjang, 3 beep pendek : Conventional/extendet memory failure.
  13.  1 bunyi beep panjang, 8 beep pendek : Display/retrace test failure.

Saturday, November 26, 2016

Sistem Booting

A. Pengertian Sistem Booting
    Proses sistem booting komputer adalah proses perjalanan pernyataan komputer awal sampai pengambil alihan sistem opersasi secara penuh terhadap perangkat.
Booting identik dengan BIOS (Basic Input Output System) yang merupakan sebuah kode yang bertanam peda sisetem komputer.

Fungsi BIOS :
  • Memberi informasi visual seketika pada saat penyalaan komputer.
  • Memberi akases keperangkat keyboard sebagai kontroler. Saat sistem operasi belum mengambil alih komputer serta memberi akses komunitas serta low-level kepada beberapa komponen hardware komputer.
B. Proses Booting
  1. Pencet tombol power. Seketika itu komputer dihidupkan, keadaan memori masih kosong.
  2. BIOS mulai mengambil alih sebagai sistem operasi, melakukan pengecekan pada kompuuter.
  3. Proses dilanjutkan dengan BIOS mencari kartu grafis yang bertaman.
  4. BIOS mencari sistem operasi yang sudah diinstal lalu memuatnya peda memori serta segera mengeksekusinya.
  5. Menjalankan program yang diinginkan.
C. Jenis-jenis Booting
1). Cold Booting
    Proses menghidupkan komputer pada saat perangkat komputer itu mati atau belum menyala. Inilah bagian utama yang dilakukan dengan cara menekan tombol power.
2). Warm Booting
    Proses menghidupkan komputer disaat perangkat komputer sudah menyala dan teraliri listrik. Proses ini sering disebut dengan restart.
3). Soft Boot
    Boot yang dikendalikan melalui sistem. Yng melakukan boot adalah komputer secara otomatis.
4). Reboot
    Proses mengulang kembali dari proses awal. Dilakukan ketika sistem tidak bereaksi atau terjadi perubahan setting dari sistem.
5). Hard Boot
    Boot yang dilakukan dengan kekerasan atau dipaksa. Terjadi ketika komputer diam dalam jangka waktu yang lama.

D. Menu Utama Pada BIOS
  1. Standart CMOS Setup : Menu untuk mengatur konfigurasi standart setup BIOS (mengatur tanggal, jam, hard disk, dll).
  2. BIOS Features Setup : Menu untuk mengatur konfigurasi fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh BIOS.
  3. Chipset Feature Setup : Menu untuk mengatur konfigurasi fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh Feature.
  4. Power Management Setup : Menu untuk mengatur kinerja perangkat-perangkat  sehingga memungkinkan untuk mengemat energi komputer.
  5. PNP/PCI Configuration : Menu untuk konfigurasi perangkat-perangkat dan PCI seperti alokasi IRQ.
  6. Integrated Pheriperals : Menu untuk mengkonfigurasikan fasilitas-fasilitas yang berhubungan dengan perangkat terhubung dengan motherboard seperti hard disk controller, floppy disk controller, serial dan paraller port meliputi konfigurasi Port dan IRQ.
  7. Load Setup Defaults : Menu untuk meningkatkatkan kinerja komputer secraa instant.
  8. Supervisor Password : Menu untuk membuat password supervisor.
  9. User Password : Menu untuk membuat password user.
  10. IDE HDD Auto Detiction : Menu untuk mendeteksi parameter- parameter hard disk yang dikenali komputer.
  11. HDD Low Level Format : Menu untuk melakukan proses format hard disk.
  12. Save & Exit Setup : Menu untuk menyimpan berbagai kemungkinan perubahan konfigurasi setup dan keluar dari setup BIOS.
  13. Exit Without Saving :  Menu untuk mengabaikan berbagai kemungkinan perubahan konfigurasi setup dan keluar dari setup BIOS.
  

Wednesday, October 26, 2016

SISTEM OPERASI

Sistem Operasi

A. Pengertian Sistem Operasi
    Sistem operasi adalah sebuah software (perangkat lunak) yang bertugas untuk mengatur mengendalikan perangkat keras pada komputer/pc yang bertujuan untuk memudahkan pekerjaan atau kebutuhan user (pengguna).

B. Ragam Sistem Operasi
    Sistem operasi dibagi menjadi 3 kelompok yaitu :
1). Keluarga Microsoft Windows
     Sistem operasi ini meliputi antara lain yaitu, Windows Deskop Environment.
  1. Windows 1.0-3.0
  2. Windows 9x (windows 95,98,ME)
  3. Windows NT
  4. Windows 2000
  5. Windows XP
  6. Windows Server 2003
  7. Windows Server 2008
  8. Windows 7
  9. Windows 8
  10. Windows 10
2). Keluarga Unix
     Sistem operasi ini menggunakan antar muka Operasi System Posix.
  1. BSD (Berkele Software Distribution)
  2. GNU Linux
  3. Debian
  4. Rethat
  5. Suse 
  6. Ubuntu
3). Keluarga MAC OS
     Sistem operasi ini dikeluarkanoleh industri Apple atau Macinthos.
  1. Mac OS X 10.0 (cheetah)
  2. Mac OS X 10.1 (puma)
  3. Mac OS X 10.2 (jaguar)
  4. Mac OS X 10.3 (panter)
  5. Mac OS X 10.4 (taiger)
  6. Mac OS X 10.5 (leo pard)
  7. Mac OS X 10.6 (snow leo pard)
  8. Mac OS X 10.7 (lion)
  9. Mac OS X 10.8 (montain lion)

C. Perkembangan Umum Sistem Operasi
    Menurut TANEBAUM Sistem operasi mengalami perkembangan menjadi 5 generasi yaitu :
  1. Generasi Awal (1945-1955). Generasi pertama merupakan awal dari perkembangan sistem komputasi elektronik sebagai pengganti sistem komputasi mekanik, hal ini disebabkan kecepatan manusia untuk menghitung sangat terbatas dan manusia sangat ceroboh bahkan banyak membuat kesalahan.
  2. Generasi ke dua (1955-1965). Genenrasi ke dua memperkenalkan BPS (Batch Prossesing System) yaitu job yang dikerjakan dalam satu rangkaian, lalu dieksekusi secara berurutan.
  3. Generasi ke tiga (1965-1980). Sistem operasi pada generasi ini dikembangkan untuk melayani banyak pemakai, dimana para pemakai berkomunikasi lewat terminal online ke komputer, sihingga sistem operasi ini menjadi Multi User, Multi Program, Multi Taksking.
  4. Generasi ke empat (1920-20an). Pada masa ini sistem operasi telah menggunakan Gui (Grafikal User Interface) yaitu antar muka komputer yanh berbasis grafis sehingga sangat nyaman dan mudah digunakan.
  5. Generasi ke lima. pada generasi ini diperkenalkan sebuah sistem operasi bergerak seperti PDA, Poket PC, Laptop, Notebook, dan diperkenalkan juga sistem operasi Virtualization sistem, yaitu satu komputer dapat diclonning secara firtual menjadi lebih dari satu yang dapat bekerja secara bersama-sama.
D. Metode Instalasi Sistem Operasi
    Sistem operasi diinstall ke dalam bagian tertentu dari hard disk. Lokasi tertentu ini bisa dikenal dengan istilah partisi disk. Terdapat sejumlah metode yang dapat digunakan untuk menginstall sistem operasi.Penentuan metode ini dapat didasarkan pada kondisi hardware, persyaratan sistem operasinya sendiri dan kebutuhan user.

   Jenis-jenis Instalasi Sistem Operasi
  1. Instalasi Baru (komputer yang belum terinstal). yaitu merupakan metode atau cara instalasi sistem operasi dengan menggunakan komputer yang belum pernah terinstal sistem operasi apapun, atau jika komputer tersebut sudah pernah terinstal sistem operasi maka sistem operasi yang ada di dalam komputer tersebut dan seluruh data dalam komputer akan terhapus. Proses ini juga merusak OS yang sebelumnya.
  2. Upgrade (mengganti sistem operasi lama dengan yang baru). yaitu merupakan metode atau cara instalasi sistem operasi dengan menggunakan komputer yang sudah mempunyai sistem operasi. Jika OS yang akan kita install masih dalam platform OS yang sama, kita hanya melakukan upgrade. Dengan upgrade, sistem pengaturan konfigurasi, aplikasi dan data tetap tersimpan. Metode Ini hanya menggantikan file OS lama dengan file OS baru. Dimana sistem operasi tersebut akan diganti dengan sistem operasi yang lain yg lebih tinggi versinya.
  3. Multi-Boot. yaitu merupakan metode atau cara instalasi sistem operasi dengan menggunakan 2 atau lebih sistem operasi. Hal ini dimungkinkan untuk menginstal lebih dari satu OS di komputer untuk membuat sistem multi-boot. Setiap OS terkandung dalam partisi sendiri dan dapat memiliki file sendiri dan pengaturan konfigurasi. Pada start-up, pengguna disajikan dengan menu untuk memilih OS yang diinginkan. Hanya satu OS dapat berjalan pada satu waktu dan mengendalikan semua perangkat keras.
  4. Virtualisasi. yaitu teknik yang sering digunakan pada server. Hal ini memungkinkan beberapa salinan dari sebuah OS yang akan dijalankan pada satu set perangkat keras, sehingga menciptakan banyak mesin virtual. Setiap mesin virtual dapat diperlakukan sebagai komputer yang terpisah. Hal ini memungkinkan sumber daya fisik tunggal untuk berfungsi sebagai sumber daya beberapa logical.

Monday, September 26, 2016

Wireless, fiber optic dan jenis koneksi internet

1. WIRELESS


A. Pengertian wireless
Wireless adalah jika dari arti katanya dapat diartikan “tanpa kabel”, yaitu melakukan suatu hubungan telekomunikasi menggunakan gelombang elektromagnetik sebagai pengganti media kabel. Saat ini teknologi wireless sudah berkembang pesat, buktinya dapat dilihat dapat dilihat dengan semakin banyaknya yang menggunakan telepon sellular, selain itu berkembang juga teknologi wireless yang dipakai untuk mengakses internet.
B. Berikut ini kelebihan & kekurangan wireless
Kelebihan Wireless, sebagai mana di bawah ini :

  1. Pembagunan jaringan yang cepat.
  2. Mudah dan murah untuk direlokasi.
  3. Biaya pemeliharaannya murah.
  4. Infrastruktur berdimensi kecil.
  5. Mudah untuk dikembangkan.
  6. Sumber-sumber file bisa pindahkan dengan mudah tanpa menggunakan media kabel.
  7. Mudah sekali untuk di-setup, dan juga handal sehingga cocok untuk pemakaian di kantor maupun di rumah.

Kekurangan wireless, dimana ada kelebihan tentunya pasti ada kekurangannya, antara lain :

  1. Keamanan atau kerahasiaan data data rentan.
  2. Interferensi gelombang radio.
  3. Delay (kelambatan) yang besar.
  4. Biaya peralatan rata-rata mahal.
  5. Produk dari produsen yang berbeda-beda kadang tidak kompatibel/cocok.
  6. Kualitas sinyalnya dipengaruhi oleh keadaan udara maupun cuaca, artinya kualitas dari koneksinya saat cuaca bagus akan berbeda, saat kualitas koneksi cuaca buruk (kalau dipakai diluar gedung/ruangan) dan dipengaruhi juga oleh batas-batas dinding gedung atau ruangan.
  7. Mahal dalam investasinya, kalau dibanding dengan menggunakan media kabel.
  8. Kemungkinan penyadapan koneksinya lebih besar terjadi, jika dibandingkan dengan menggunakan media kabel.

C. Perinsip kerja wireless
Cara kerja wireless ini disebabkan karena komputer mempunyaii built transreceiver seperti wakly-talky. Transreceiver yang disebut dengan adapter wireless. Adaptor wireless melakukan sejumlah pekerjaan. Yang pertama, mendeteksi apakah terdapat jaringan wireless disekitar komputer melalui radio dan  juga tuning menghubungkan penerima untuk mendeteksi setiap ada sinyal yang masuk. Setelah ada sinyal terdeteksi, untuk menghubungkannya yaitu melalui sign dan otentikasi pengguna. Apapun data yang dikirimkan dari komputer atau melalui laptop/notebook diubah melalui adaptor wireless, dari bentuk digital (0s & 1s) menjadi sinyal radio (bentuk analog).
pengertian wireless
Logo Wireless.
Konversi sinyal data digital kebentuk analog disebut dengan “modulasi”. Sinyal data digital ditumpangkan ke gelombang radio analog. Beberapa prinsip kerja wireless yang berbeda untuk melakukan hal ini, sehingga bagian data digital akan lebih banyak dapat dibawa oleh gelombang radio analog. Teknik yang dipakai untuk modulasi menentukan kecepatan dari transfer data jaringan wireless. Lalu sinyal radio yang disalurkan biasanya mempunyai frekuensi lebih dari 2,4 GHz diterima oleh sebuah router wireless ataupun sebuah wireless adapter.
Sebuah router witeless yaitu suatu stasiun penerima dari jaringan wireless. Hal tersebut direkonversi dari sinyal data radio ke dalam bentuk sinyal digital, oleh sinyal “demodulating” dan mengirimkannya melalui koneksi kabel Ethernet ke jalur super informasi yang disebut dengan internet.
Cara kerja dari wireless selanjutnya adalah proses sebaliknya saat menerima informasi pada komputer melalui jaringan wireless. Kali ini router menerima data digtal dari internet dan juga memodulasi kedalam bentuk analog. Lalu kemudian antena adapter wireless menerima sinyal analog dimodulasi dan demodulates kembali kedalam bentuk digital lalu ditransfer kedalam komputer.
Sebuah teknologi yang membuat semua ini terjadi karena adanya jaringan wireless, link yang penting dalam jaringan wireless adalah router dan adapter wireless/Wi-Fi. Pada saat ini, kebanyakan laptop maupun komputer sudah dilengkapi dengan hardware dan juga software wireless/WiFi. Jaringan Hotspot wireless daerah di sekitar router wireless yang mempunyai kekuatan sinyal yang tinggi. Tentu saja cara kerja wireless melakukan transfer data yang lebih cepat di jaringan wireless ini.

2. FIBER OPTIK
A. Pengertian Fiber Optik

kabel fiber optik
kabel fiber optic
Fiber optik adalah teknologi kabel yang menggunakan benang (serat kaca atau plastik) mengirimkan data. Fiber optic terdiri dari seikat benang kaca, yang masing-masing mampu mentransmisi pesan modulasi ke gelombang cahaya. serat  kaca  biasanya memiliki diameter sekitar 120 mikrometer dengan yang digunakan untuk mentransmisikan sinyal cahaya dari suatu tempat ke tempat lain hingga jarak 50km tanpa menggunakan repeater. Sinyal-sinyal gelombang dapat berupa pengkodean komunikasi suara atau data komputer.
Komunikasi Fiber optic tergantung pada prinsip cahaya pada medium kaca dapat Dapat membawa informasi lebih banyak dan jarak yang jauh dibanding sinyal listrik yang dibawa oleh media tembaga atau koaksial. Kemurnian serat kaca digabungkan  dengan sistem elektronik yang maju memungkinkan serat terlebih mengirimkan sinyal cahaya digital  melampaui jarak 100 km tanpa alat penguat. Fiber optik merupakan media transmisi yang ideal dengan sedikit transmisi loss, gangguan rendah dan potensi bandwidth yang tinggi.

B. Prinsip Kerja Fiber Optik

Struktur Fiber optic terdiri dari beberapa susunan yaitu Cladding, Core, dan Buffer Coating. Core atau inti merupakan serat kaca yang tipis menjadi media cahaya berjalan, sehingga pengiriman cahaya dapat dilakukan. Cladding merupakan lapisan luar yang melindungi Inti dan memantulkan kembali cahaya yang terpancar keluar kembali ke dalam inti. Sedangkan Buffer Coating adalah selubung plastik yang bertujuan melindungi serat dari kerusakan yang diakibatkan dari lengkungan kabel dan gangguan luar misalnya kelembaban.
Prinsip kerja Fiber optik tergantung pada prinsip jumlah refleksi internal. Refleksi cahaya atau dibiaskan berdasarkan sudut yang menyerang permukaan. Prinsip ini berpusat pada cara kerja serat optik Membatasi sudut di mana gelombang cahaya dikirim memungkinkan untuk mengontrol secara efisien sampai ketujian. Gelombang cahaya ditutupi dengan inti dari fiber optik, dalam hal yang sama bahwa frekuensi sinyal radio ditutupi dengan coaxial cable.Gelombang cahaya diarahkan ke ujung serat dengan direfleksikan di dalam inti. Kabel Fiber optik biasanya diaplikasikan pada infrastruktur jaringan telekomunikasi misalnya pada jaringan telepon dan jaringan komputer.
kabel fiber optic
kabel fiber optic single dan multi mode

c. Jenis-Jenis Kabel Fiber Optik

Ada dua jenis Kabel Fiber Optic:
  • single-mode
  • multimode.
Kabel Fiber optik multimodeadalah tipe yang digunakan untuk tujuan komersial. inti lebih besar dari serat single-mode memungkinkan ratusan modus cahaya tersebar melalui serat secara bersamaan. Selain itu diameter multimode memiliki serat  inti  lebih besar (diameter 0.0025 inch atau 62.5 micron) dan berfungsi mengirimkan sinar laser inframerah (panjang gelombang 850-1300 nm).
Kabel Fiber optik  Single mode memiliki  inti yang lebih kecil (berdiameter 0.00035 inch atau 9 micron) dan berfungsi mengirimkan sinar laser inframerah (panjang gelombang 1300-1550 nm) yang memungkinkan hanya satu mode menyebarkan cahaya  melalui inti pada suatu waktu. serat Single mode dikembangkan untuk mempertahankan integritas data spasial dan spektrum dari masing-masing sinyal optik jarak yang lebih jauh, mengizinkan informasi akan disampaikan lebih lanjut. 

D. Ukuran Serat Optik

Standar  yang umum digunakan untuk cladding atau selubung luarkabel fiber optik single mode  adalah 125 mikron untuk kaca,  dan 245 mikron untuk lapisan. Standar ini sangat penting kuntuk menyediakan jaminan Kompabilitas konektor, splices dan alat-alat yang digunakan di seluruh industri.
Standar serat single-mode dikembangkan dengan inti yang kecil dengan kuran diameter sekitar 8-10 mikron. Fiber optik MultiMode menggunakan ukuran diameter inti dari 50 sampai 62,5 mikron.

E. Kelebihan Dan Kekurangan Fiber Optik

Ada beberapa kelebihan Fiber optik antara lain:

  • Kapasitas (bandwidth) yang besar dalam mentransmisi informasi yang ada memiliki kecepatan yang tinggi, hingga mencapai beberapa gigabit/detik.
  • Sinyal degradasi lebih kecil,tidak terpengaruh pada gelombang elektromagnetik dan frekuensi radio Karena terbuat dari kaca dan plastik murni.
  • Ukurannya kecil, ringan, Lebih tipis dan Fleksibel.: mempunyai diameter yang lebih kecil daripada kabel tembaga sehingga memudahkan suplai dan pemasangan
  • Murah jika membandingkannya dengan banyaknya daya transmisi dari kabel tembaga Kapasitas lebih besar
  • Serat optik aman, Tidak mudah terbakar : tidak mengalirkan listrik.

Kekurangan Fiber Optik
Dari sekian banya kelebihan yang ditawarkan penggunaan kabel fiber optic juga memiliki kekurangan antara lain harga yang relatif mahal dalam hal penyambungan, karena memerlukan alat khusus dan memerlukan keahlian dan ketelitian dalam penyambungan kabel fiber optik.
3. JENIS KONEKSI INTERNET


  • Koneksi internet Dial-Up / OnLine : Jenis koneksi internet dial up biasa disebut juga dengan shell account, yaitu akun online pada ISP (Internet Service Provider). Penggunaan akun ini biasanya terbatas karena berbiaya rendah. Akun Online ini telah disediakan oleh banyak instansi., yakni provider internet, layanan layanan komersial, pemerintah atau lembaga non-profit.
  • Koneksi Internet SLIP/PPP : Jenis koneksi SLIP / PPP ini memiliki kecepatan transfer dan akses data yang cenderung lebih cepat sehingga pengguna Internet bisa running program di Internet dengan cepat  dan tidak perlu mengirimkan satu persatu data dari modem.
  • Leased Line : Jenis koneksi ini merupakan jenis koneksi yang disewakan yang perlu menggunakan TCP / IP pada suatu jaringan LAN. Selain pembuatan yang kompleks dan sulit juga diperlukan waktu yang lama. Banyak perusahaan perusahaan yang membuat jalur yang disewakan atau Leased Line ini untuk disewakan a/ dijual ulang kepada perusahaan kecil dan menengah.
  • Koneksi Internet Kabel : Koneksi internet jenis ini biasa digunakan dengan cara menghubungkan perangkat agar terhubung internet dengan menggunakan kabel untuk TV kabel.
  • Koneksi Satelit : Pada suatu daerah yang sulit untuk mendapatkan sinyal Internet secara normal biasanya menggunakan Koneksi Satelit langsung.  Yaitu langsung bisa mengakses Internet dengan memanfaatkan fasilitas satelit.
  • Koneksi ISDN : ISDN adalah singkatan dari Integrated Serviced Digital Network, koneksi jenis ini memanfaatkan sirkuit khusus pada saluran telepon yang berguna untuk mempercepat transfer data. Sehingga koneksi ISDN jauh lebih cepat dalam transfer data jika dibandingkan dengan koneksi saluran telpon biasa.
  • Wifi / Wireless Connection : Koneksi jenis wireless tidak menggunakan kabel untuk bisa mengakses internet. Wireless Connection menggunakan Gelombang radio berkecepatan tinggi, dan juga memiliki radius jarak tertentu.
  • Web TV : WebTV merupakan sebuah layanan email dan browsing web dengan memakai perangkat TV pintar.
  • Jaringan GPRS : GPRS merupakan singkatan dari General Packet Radio Service dan biasa digunakan pada Telepon Seluler untuk mengirim dan menerima data menggunakan gelombang radio.



Itulah jenis jenis koneksi Internet dan penjelasan singkatnya. Selain jenis koneksi Internet, pengguna Internet juga harus memperhatikan kecepatan akses internet apabila ingin menggunakan fasilitas internet yang disediakan oleh ISP. Contoh contoh jenis kecepatan Internet seperti 3G, HSPA, 4G, dll

Media Jaringan

Media Jaringan

     Perangkat keras yang dibutuhkan untuk membangun sebuah komputer baik hardware maupun software, yaitu minimal dua buah komputer,  Network  inteface card, serta perangkat  lain  seperti hub, repeater, router, bridge, file server, dan media tranmisi.Media  transmisi  yang  digunakan  jaringan  komputer  sebagai sarana penghubung  ada dua macam,  yaitu sebagai  berikut.

  • Kabel UTP
Hasil gambar untuk kabel utp
Kabel Unshielded Twisted Pair (UTP) merupakan sepasang kabel yang di- twist/dililit  satu  sama  lain  dengan  tujuan  untuk  mengurangi  interferensi listrik yang dapat terdiri dari dua, empat atau lebih pasangan kabel (umumnya yang dipakai dalam  jaringan komputer terdiri dari 4  pasang kabel / 8kabel). UTP dapat mempunyai transfer rate 10 Mbps sampai dengan100 Mbps tetapi mempunyai jarak yang pendek  yaitu maximum 100m.

Terdapat 5 kategori kabel UTP :

1. Category (CAT) 1      Digunakan untuk telekomunikasi telepon dan tidak sesuai untuk transmisi data.

2. Category (CAT) 2      Jenis UTP ini dapat melakukan transmisi data sampai kecepatan 4 Mbps.

3. Category (CAT) 3      Digunakan untuk mengakomodasikan transmisi dengan kecepatan sampai dengan 10 Mbps.

4. Category (CAT) 4      Digunakan untuk mengakomodasikan transmisi dengan kecepatan sampai dengan 16 Mbps.

5. Category (CAT) 5      Merupakan jenis yang paling popular dipakai dalam jaringan komputer di dunia pada saat ini. Digunakan untuk mengakomodasikan transmisi dengan kecepatan sampai dengan 100 Mbps.

UTP (Unshielded Twisted Pair) dan STP (Shielded twisted pair). Ada dua jenis kabel dengan kawat tembaga ini yaitu STP dan UTP, akan tetapi yang paling popular adalah kabel lan UTP.


       Kabel  lan  UTP  adalah  yang  paling  popular  yang  terdiri  dari  4 pasang kabel yang saling melilit dengan kode warna khusus yang standard dan diisolasi dengan plastic. Tingkatan dari kabel UTP ini diindikasikan oleh banyak nya lilitan atau pumtiran per inchi, tingkat rendahnya attenuasi, kurang nya tingkat interferensi dan gejala crosstalk. Panjang maksimum per segmen dari kabel lan ini adalah 100 meter saja, jika lebih panjang dari 100  meter maka anda tidak  bisa menjamin tingginya  tingkat  attenuasi. Kecepatan yang bisa dicapai adalah sampai 1 Gigabit yaitu dari jenis kabel lan UTP Cat5e, yang mana jumlah puntiran atau lilitan dari pasangan kabel sedikit lebih banyak per inchi dan ditambah lagi adanya jaket kabel nilon tunggal  sebagai  insulasi.  Jadi  sekali  lagi  grade  dari  UTP  kabel  ini ditentukan oleh banyaknya puntiran per inchi.

Standard UTP

1.      Kabel lan UTP Cat 1, dipakai untuk jaringan telpon.

2.      Kabel lan UTP Cat 2, kecepatan maksimum 4 Mbps, aslinya dimaksudkan untuk mendukung Token Ring lewat UTP.

3.      Kabel lan Cat 3, dengan kecepatan maksimum 10 Mbps. Kabel lan ini bisa dipakai untuk jarigan telpon dan merupakan pilihan kabel lan UTP masa silam.

4.      Kabel lan UTP Cat 4, kecepatan maksimum adalah 16 Mbps, umum dipakai jaringan versi cepat Token Ring.

5.      Kabel lan Cat 5, kecepatan maksimum 1 Gigabps, sangat popular untuk kabel lan desktop.

6.      Kabel lan UTP Cat 5e, dengan kecepatan maksimum 1 Gigabps, tingkat emisi lebih rendah, lebih mahal dari Cat 5 akan tetapi lebih bagus untuk jaringan Gigabit.

7.      Kabel lan UTP Cat 6, kecepatan maksimum adalah 1 Gigabps+, dimaksudkan sebagai pengganti Cat 5e dengan kemampuan mendukung kecepatan-2 multigigabit.

Identifikasi UTP 

Anda harus terbiasa dengan baik untuk bisa mengidentifikasikan cabling ini dengan memeriksa pin-2 nya. Sebenarnya ada dua macam standard yaitu:

1.      T568-A adalah kabel lan UTP jenis straight through, kedua ujung penempatan kabel pada pin-2 konektor RJ-45 adalah sama.

2.      T568-B   adalah   kabel   lan   UTP   jenis   cross-over.   Anda   bisa perhatikan dengan seksama pada kabel cross-over ini, pasangan pin 2 dan 6 dan pasangan pin 1 dan 3 bertukar tempat.

Penggunaan cross atau straight UTP cable ke piranti jaringan Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) juga memiliki kelebihan serta kekurangan antara lain
Kelebihan :

a. Murah

b. mudah diinstalasi

c. ukurannya kecil

Kekurangan :

a. rentan terhadap interferensi gelombang elektromagnetik

b. jarak jangkauannya hanya 100m
  • Kabel STP

Hasil gambar untuk kabel stp

          Secara fisik kabel shielded sama dengan unshielded tetapi perbedaannya sangat besar dimulai dari kontruksi kabel shielded mempunyai selubung tembaga atau alumunium foil yang khusus dirancang untuk  mengurangi  gangguan  elektrik.  Kekurangan  kabel  STP  lainnya adalah tidak samanya standar antar perusahaan yang memproduksi dan lebih  mahal  dan lebih  tebal  sehingga  lebih  susah  dalam  penanganan fisiknya. 
Kabel ini terdiri dari 4 pasang kabel yang dipilin (twisted pair), instalasinya mudah, harganya relatif murah dan cukup handal.

Kelebihan dan  kekurangan  dari  kabel  STP (Shielded  Twisted  Pair)  antara  lain  :

Kelebihan :

a.       lebih tahan terhadap interferensi gelombang elektromagnetik baik dari dari dalam maupun dari luar

b.      memiliki perlindungan dan antisipasi tekukan kabel

Kekurangan :

a.       mahal

b.      attenuasi meningkat pada frekuensi tinggi

c.       pada frekuensi tinggi, keseimbangan menurun sehingga tidak dapat mengkompensasi timbulnya “crosstalk” dan sinyal “noise”

d.      susah pada saat instalasi (terutama masalah grounding)e.       jarak jangkauannya hanya 100m

  • Kabel Coaxial

Hasil gambar untuk kabel coaxial

          Kabel  coaxial  terdiri  atas  dua  kabel  yang  diselubungi  oleh  dua tingkat isolasi.Tingkat isolasi pertama adalah yang paling dekat dengan kawat konduktor tembaga.Tingkat pertama ini dilindungi oleh serabut konduktor yang menutup bagian atasnya yang melindungi dari pengaruh elektromagnetik. Sedangkan bagian inti yang digunakan untuk transfer data adalah bagian tengahnya yang selanjutnya ditutup atau dilindungi dengan plastik sebagai pelindung akhir untuk menghindari dari goresan kabel. Beberapa jenis kabel coaxial lebih besar dari pada yang lain. Makin besar kabel, makin besar kapasitas datanya, lebih jauh jarak jangkauannya dan tidak begitu sensitif terhadap interferensi listrik.
Ada 4 jenis kabel coaxial, yaitu :
  1. Thinnet atau RG-58 (10Base2)
  2. Thicknet atau RG-8 (10Base5).
  3.  RG-59
  4. RG-6

Karakteristik kabel coaxial :
1.  Kecepatan dan keluaran 10 - 100 MBps
2.  Biaya Rata-rata per node murah
3.  Media dan ukuran konektor medium
4.  Panjang kabel maksimal yang di izinkan yaitu 500 meter (medium)

Berikut ini adalah kelebihan serta kekurangan dari penggunaan kabel koaksial :
Kelebihan :
a.       Murah
b.      jarak jangkauannya cukup jauh.
c.       Dapat digunakan untuk menyalurkan informasi sampai dengan 900 kanal telepon
d.      Karena menggunakan penutup isolasi maka kecil kemungkinan terjadi interferensi dengan system lain.

Kekurangan:
a.       susah pada saat instalasi
b.      mempunyai redaman yang relative besar, sehingga untuk hubungan jauh harus dipasang repeater-repeater
c.       jika kabel dipasang di atas tanah, rawan terhadap gangguan-gangguan fisik yang dapat berakibat putusnya hubungan

          Jaringan yang menggunakan kabel coaxial merupakan jaringan dengan biaya rendah, tetapi jangkauannya sangat terbatas dan keandalannya juga sangat terbatas.Kabel coaxial pada umumnya digunakan pada topologi bus dan ring.
Kabel  lan  coaxial  digunakan  pada  Ethernet  10Base2  dan  10Base5 beberapa tahun yang lalu. 10Base5 mengacu pada thicknet sementara 10Base2 mengacu pada thinnet sebab 10Base5 dulu menggunakan kabel lan coaxial yang lebih tebal.

Awalnya Ethernet mendasakan jaringannya pada Kabel lan coaxial yang mana bisa membentang sampai 500 meter dalam satu segmen. Kabel lan coaxial ini mahal, dan maksimum hanya sampai kecepatan 10Mbps saja. Kabel lan coaxial ini sekarang sudah tidak popular.

Friday, August 26, 2016

Topologi Jaringan

Topologi adalah pola jaringan yang terbentuk atau di bentuk untuk menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnyasehingga terangkai menjadi sebuah jaringan.

# Macam-macam topologi
  1. Topologi Bus
  2. Topologi Ring
  3. Topologi Star
  4. Topologi Mesh
  5. Topologi Tree
  6. Topologi Hybrid
  7. Topologi Linier
  8. Topologi Peer to peer
# Pengertian dari masing-masing Topologi
 
1. Topologi Bus 
    Topologi bus adalah sebuah pola atau bentuk jaringan yang disusun berdasarkan atau seperti aliran bus dimana sistem kerjanya lurus dan tidak banyak menggunakan banyak kabel.
topologi jaringan komputer
# Kelebihan topologi bus
  1. layout kabel sederhana.
  2. penerapannya tidak membutuhkan biaya besar di banding topologi jaringan yang lainnya.
  3. jaringan bus menggunakan sedikit jumlah kabel (hemat kabel maka hemat biaya) serta sangat simpel.
  4. pengembangan jaringan atau penambahan workstation baru dapat dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu workstation lain.
# Kekurangan topologi bus
  1. diperlukan repeater untuk jarak jauh.
  2. agak sulit untuk memecahkan masalah.
  3. dalam jaringan bus dibutuhkan sambungan jaringan untuk menentukan transfer data antara dua node.
  4. jaringan bus kurang cocok sebagai jaringan yang besar karena terdapat keterbatasan jumlah node yang dapat diatur untuk satu persatu kabel.
2. Topologi Ring     Topologi ring adalah sebuah pola atau bentuk jaringan yang dihubungkan menjadi satu lingkaran (ring) secara tertutup dan dibantu oleh sebuah token, yang berisi sebuah informasi yang berasal dari sumber atau komputer server dan akan di periksa apakah informasi itu digunakan oleh titik yang bersangkutan atau tidak.
topologi jaringan komputer
# Kelebihan topologi ring
  1. biaya instalasinya cukup murah (hemat kabel).
  2. tingkat kerumitan pemasangan rendah (mudah dirancang atau diinstalasi).
  3. memiliki performa yang lebih baik dari pada topologi jaringan bus.
  4. mudah untuk melakukan konfigurasi ulang dan instalasi perangkat baru.
# Kekurangan topologi ring
  1. lebih sulit di konfigurasi dari pada topologi star.
  2. diperlukan pengelolahan serta penangganan khusus bandles.
  3. troubleshooting bisa dibilang cukup rumit.
  4. paket data harus melewati setiap komputer antara pengirim dan penerima oleh karena itu membuat nya lebih lambat.
3.  Topologi Star
     Topologi star adalah sebuah topologi yang dibentuk oleh satu komputer dan dihungkan langsung ke hub, sehingga membentuk pola jaringan seperti bintang.
 
# Kelebiihan topologi star
  1. tingkat keamanan topologi tinggi.
  2. akses kontrol terpusat.
  3. tahan terhadap lalu lintas jaringan yang sibuk.
  4. memudahkan deteksi dan isolasi kesalahan/kekurangan pengelolaan jaringan.
# Kelebihan topologi star
  1. biaya jaringan lebih mahal dari ring dan bus.
  2. sangat bergantung pada fungsi hub pusat.
  3. boros dalam pemakaian kabel.
  4. hub/switch jadi elemen kritis karena kontrol terpusat.
 4. Topologi Mesh
     Topologi mesh adalah rangkaian jaringan yang terhubung secara mutlak karena setiap titik perangkat-perangkat clientnya sehingga aliran titiknya tersebut seperti bintang. 
 
pengertian topologi jaringan komputer
# Kelebihan topologi mesh
  1. pemecahan masalah relatif lebih mudah dari pada topologi jaringan lainnya.
  2. pengiriman data dapat dilakukan secara bersama-sama.
  3. topologi mesh merupakan jaringan kuat.
# Kekurangan topologi mesh
  1. biaya instalasi dan pemeliharaan jaringan komputer mesh cukup tinggi.
  2. membutuhkan lebih banyak perangkat keras jaringan.
  3. perlu space yang luas karena menggunakan banyak kabel.
5. TopologiTree
     Topologi tree adalah pengembangan dari topologi star dan topologi bus yang terdiri dari kumpulan-kumpulan topologi star.
 
macam jenis topologi jaringan komputer
# Kelebihan topologi tree
  1. topologi tree memungkinkan untuk memiliki jaringan point to point.
  2. topologi tree menyediakan cukup ruang untuk ekspansi jaringan pada masa depan.
  3. merupakan topologi yang baik untuk jaringan komputer.
# Kekurangan topologi tree
  1. menggunakan banyak kabel.
  2. sering terjadi tanrakan dan kinerja tergolong lambat.
  3. dengan peningkatan ukuran luar titik, pengelolaan menjadi sulit.
6. Topologi Hybrid
     Topologi hybrid adalah sebuah topologi/jaringan yang terbentuk dari beberapa topologi yang berbeda.
 
# Kelebihan topologi hybrid
  1. menambahkan koneksi prifer lain cukup mudah, seperti node baru.
  2. kecepatan topologi tergolong konsisten.
  3. topologi hybrid mengkombinasikan konfigurasi yang bekerja tetapi dapat bekerja dengan sempurna untuk jaringan yang berbeda.
# Kekurangan topologi hybrid
  1. karena merupakan penggabungan beberapa bentuk topologi, maka pengelolaan topologi akan menjadi lebih sulit.
  2. konfigurasi dan instalasi dari topologi ini sulit.
  3. jaringan hybrid sulit dipertahankan karena faktor biaya.
7. Topologi Linier
     Topologi linier adalah sebuah topologi/jaringan yang menggunakan satu kabel utama untuk menghubungkan tiap titik sambung pada setiap komputer.

# Kelebihan topologi linier
  1. mudah dikembangkan.
  2. membutuhkan sedikit kabel.
  3. tata letak kabel sederhana.
# Kekurangan topologi linier
  1. isolasi dan deteksi kesalahan sangat kecil.
  2. kepadatan lalu lintas cukup tinggi.
  3. keamanan data yang cukup baik.
  4. diperlukan pengulang (repeater) untuk jarak jauh.
8. Topologi Peer to peer
     Topologi peer to peer adalah sebuah topologi/jaringan yang menggunakan satu kabelyang menghubungkan antar komputer untuk proses pertukaran data. 

# Kelebihan topologi peer to peer
  1. biaya pengadaan lebih murah.
  2. dapat berperan sebagai client maupun server.
  3. instalasi jaringan yang cukup mudah.
# Kekurangan topologi peer to peer
  1. sulit dikembangkan.
  2. sistem keamanan dikonfigurasi oleh masing-masing pengguna.
  3. troubleshooting jaringan bisa dibilang rumit.